Minggu, 12 Februari 2017

Longdress Batik Motif

Hai Lansteners, bicara mengenai fashion pasti ga ada habisnya. Mode pakaian terutama untuk wanita terus-menerus berkembang dan bertransformasi semakin beragam. Mulai dari pakaian sehai-hari, baju dinas kerja, untuk acara tertentu, atau sekedar mengikuti tren yang berlangsung. Kali ini mimin akan menghadirkan salah satu model yang ga pernah tergerus oleh jaman. Stay always ya ^^.

Indonesia memiliki kain khas yang bernama batik. Masing-masing daerah di negeri tercinta ini memiliki corak batiknya sendiri. Kain batik dapat dibentuk bermacam pakaian, tak hanya pakain adat namun juga modern. nah salah satunya adalah long dress.

Mendengar istilah long dress, pikiran kita langsung terikat dengan mode pakaian ala barat. Namun ternyata sekarang longdress juga digemari oleh masyarakat Indonesia loh. Berkat tampilannya yang variatif, kini long dress tak melulu berkesan "terbuka". Kamu tetap bisa mengombinasikannya dengan hal lain supaya chich dan menutup bagian tubuh kamu sesuai keinginan, apalagi buat kamu yang berhijab.
long dress batik motif model kemben bertali

Buat kamu yang kepengin bikin long dress sendiri, bisa banget dicontoh pola ukuran di atas. Mimin gunakan ukuran rata-rata wanita Indonesia. kalau merasa kurang atau lebih ya tinggal disesuaikan sendiri. Dijamin long dress kamu bakalan unik. Karena ternyata bikin mode pakaian sendiri tak sesulit yang dibayangkan.

Bagaimana Lansteners, tertarik???

Selamat mencoba ya.


tag:
#batik #batikmotif #longdress #kembentali #fashionwanita #poladress #polakemben #caramembuatdress

Review Sabun De Joi

Sabun De Joi Saya mengenal sabun ini dari aplikasi Laz@da. Waktu itu saya bermain Lazgame dan dapat koin, lalu saya tukarkan dengan h...